Back

Nikkei Pimpin Asia Rebound, Saham China Tidak Ikuti Tren

FXStreet - Rebound dalam harga minyak menghidupkan kembali selera risiko dan karena itu, membantu pemulihan di bursa saham Asia. Saham Jepang memimpin terlebih dahulu di Asia, sementara ekuitas China masih tetap di bawah tekanan di balik fix yuan yang lebih kuat.

Saham Asia reli dengan tembaga, minyak

Saham Jepang rebound dari terendah satu tahun dan reli di balik meningkatnya permintaan untuk aset berisiko, yang membebani safe haven yen dan mendorong saham ekspor. Sementara itu, USD/JPY diperdagangkan 0,32% lebih tinggi di 117,30 dan Nikkei memantul +1,40% ke 16.644.

Saham Australia juga menyaksikan pemulihan yang solid bersama logam industri dan minyak, yang mendorong saham pertambangan dan energi lebih tinggi, dengan indeks S&P/ASX 200 sekarang menguat 1,08% ke 4.894. Selain itu, kenaikan futures pada S&P 500 dan DJIA yang hampir 0,80% juga mengangkat sentimen di sekitar bursa saham domestik.

Sementara bursa China gagal mendapatkan keuntungan dari kembalinya perdagangan risk-on serta dari suntikan besar yang dibuat oleh PBoC dalam pasar uang, dan sejauh ini turun dalam perdagangan hari ini. Indeks Shanghai Composite turun hampir 1% diperdagangkan di sekitar 2.950. Indeks CSI 300 Shenzhen diperdagangkan -0,82%. Sementara Hang Seng Hong Kong rebound +1,25% ke 19.129.

USD/JPY: Pemulihan Dari Terendah Tahunan Terhenti Dekat SMA 200-Jam

Pemulihan semalam di USD/JPY kehilangan tenaga dekat 117,50, karena bias bearish yang terlihat pada saham China membebani suasana risk-on.
Read more Previous

Minyak Stabil Di Asia, Tapi Pemulihan Tetap Rapuh

Benchmark minyak di kedua sisi Atlantik menghentikan penurunan spiralnya dan tampak untuk memulai pemulihan dari level terendah sejak tahun 2003.
Read more Next